in

SedihSedih KerenKeren TakutTakut

Pasca Cabut Gigi Geraham Bawah

Pasca Cabut Gigi Geraham Bawah
Pasca Cabut Gigi Geraham Bawah

Pasca Cabut Gigi Geraham Bawah. Hallo teman-teman apa kabar? semoga kalian sehat selalu ya giginya. Aku sedih karena gigi geraham aku bagian bawah sudah dicabut, mau bagaimana lagi sudah bolong, hehe. Ok teman-teman, kali ini aku ingin memberikan tips dan trik perawatan pasca cabut gigi, apa yang harus kalian lakukan.

Oia, aku lupa! jangan lupa sebelum cabut gigi di ronsen dulu ya, kalian tahu gak kenapa kita harus ronsen sebelum cabut gigi? Manfaat ronsen gigi adalah untuk mempermudah dokternya mengetahui mana yang harus di cabut dan bagaimana cara pencabutannya, karena kalo dokter tidak tahu, bisa-bisa salah penanganannya. Itu kata Bundaku 😀

Baca juga: Cara memilih hadiah untuk teman

Jangan lupa makan dulu yang kenyang sebelum cabut gigi, karena beberapa jam setelah cabut gigi kalian tidak boleh banyak makan, tetapi kalian boleh banyak makan eskrim hehe.

Ok kita lanjut ke tips dan trikPasca Cabut Gigi Geraham Bawah.

Apa saja perawatan pasca cabut gigi

  1. Pada saat kamu selesai cabut gigi, nanti akan disuruh gigit kapas, nah ingat! gigit selama 30 – 45 menit atau lebih ya.
  2. Jika kapas sudah dibuang, jangan memainkan lubang gigi dengan lidah.
  3. Jangan kumur-kumur selama 2 atau 3 jam setelah kapas kamu buang.
  4. Jangan banyak meludah, pokoknya seperlunya saja (tahan saja jangan terlalu sering), tetapi kata dokter aku gak apa-apa jika ditelan. Oia jika keluar darah pada saat meludah itu normal.
  5. Jika pipi bengkak, tempelkan es batu, tapi jangan lupa di alasi kain.

Baca juga: Manfaat tidak menggosok gigi

Apa yang gak boleh dimakan setelah cabut gigi

  1. Jangan makan atau minum yang pedas dan hangat, seperti baso, kopi, dll.
  2. Jangan meminum apapaun yang menggunakan sedotan, atau menghisap bekas luka jika kalian ingin menelan ludah, karena bisa menimbulkan pendarahan.
  3. Makanlah makannan yang lembut, cair, kalo bisa dingin, biar lukanya cepat membeku (eskrim boleh loh!)

Nah teman-teman, sekian cerita pengalamanku Pasca Cabut Gigi Geraham Bawah. Semoga ini bisa bermanfaat untuk kalian yang ingin mencabut giginya. Oia, cabut gigi kamu sekarang! karena nanti tumbuh lagi, berbeda jika kamu cabut giginya pas kamu sudah kuliah nanti gak tumbuh lagi, jadi ompong deh,…. wkwkwkwk

3 Komentar

Balas komentar
  1. Iya bener banget, awalnya aku dulu takut untuk cabut gigi, tapi aku beraniin aja, eh gak sakit juga tuh, skrng gigiku sush numbuh lagi….

    yang jelas, sehabis cabut gigi kita boleh makan eskrim yang banyak!!!!! oia, aku juga dulu pernah lubang bekas cabut gigi kemasukan nasi 1 butir, langsung saja aku kumur-kumur eh langsung keluar, hehe

Leave a Reply to Ikhsan Cancel reply