Apa yang dimaksud dengan cerita fiksi? Cerita fiksi adalah suatu karya sastra yang isinya bersumber dari imajinasi atau pemikiran penulis berdasarkan rekaan semata.
Walau hanya khayalan, tetapi banyak cerita yang dibuat berdasar kisahnyata, mengandung banyak hal yang bermanfaat bagi pembaca, sehingga dapat diterima dengan akal sehat.
Cerita fiksi ada banyak jenisnya, aku yakin kamu sudah tahu, sangat mudah kamu dapatkan di toko buku terdekat, kesayangan kalian.
Baca juga: Perbedaan fiksi dan non fiksi
Pada artikel penulis cilik ini, aku akan coba terangkan pengertian cerita fiksi secara singkat menurut dari apa yang aku tahu. Kamu bisa koreksi jika aku salah, ya!
Daftar Isi
Apa yang dimaksud dengan cerita fiksi
Cerita fiksi yang berisi perkembangan kejadian/peristiwa disebut narasi, atau pengembangan paragraf pada suatu tulisan, dimana rangkaian waktu atau peristiwa ditulis secara berurutan, sehingga lebih enak dibacanya.
Berikut ini pengertian fiksi menurut para ahli, yaitu Thani Ahmad, Krismarsanti, dan Henry Guntur Tarigan, adalah:

Baca: Mengenali karakter anak
Sebutkan ciri-ciri cerita fiksi
Ini adalah kunci jawaban dari soal Ciri ciri cerita fiksi kelas 4 SD, diantaranya:
- Cerita Fiksi memiliki sifat tidak nyata (imajinasi/ rekaan)
- Kebenaran yang terkandung bersifat relatif atau tidak mutlak
- Menggunakan bahasa yang bersifat bukan sebenarnya (konotatif)
- Tidak ada sistematika penulisan yang baku
- Fiksi cenderum memainkan perasaan pembaca (emosi) tidak pada logika berfikir.
- Pesan moral selalu terkandung dalam fiksi
Unsur unsur cerita fiksi
Berikut ini unsur yang harus ada dalam fiksi, diantaranya:
- Karakter adalah watak dari masing-masing tokoh pada cerita
- Plot / Alur adalah jalan cerita atau peristiwa, dimana terkandung hubungan sebab akibat (kausalitas).
- Seting / Latar adalah penjelasan tentang waktu, tempat, dan suasana terjadinya peristiwa dalam cerita
- Tema adalah ide pokok cerita yang kamu buat, sekaligus arah ke mana jalan ceritamu dibawa.
- Style / Gaya adalah gaya kita dalam menjelaskan dalam suatu tulisan, kamu harus membuat pembaca betah sampai akhir kisahnya.
Baca:
– Doa sebelum belajar
– Contoh buku fiksi dan non fiksi
Sebutkan contoh cerita fiksi
Berikut ini adalah jenis atau contoh cerita fiksi yang umum, diantaranya:
- Cerpen adalah akronim dari Cerita pendek, umumnya hanya terdiri dari 10.000 kata saja. Contoh Cerpen sepatu butut
- Novel adalah rangkaian cerita yang lebih panjang dari cerpen, terdiri dari banyak bab dan banyak halaman, contoh Laskar Pelagi
- Cerita rakyat:
- Fabel adalah cerita hewan yang berperilaku seperti manusia. Contoh Cerita Si Kancil
- Mitos/ Mite adalah cerita sejarah zaman dahulu. Contoh:
Nah teman, itulah Apa yang dimaksud dengan cerita fiksi. terima kasih sudah membaca dan membagikan artikel yang aku buat ini.