in

Apa yang dimaksud dengan iklan, Jelaskan!

Apa yang dimaksud dengan iklan
Apa yang dimaksud dengan iklan

Apa yang dimaksud dengan iklan? Ini pelajaran kelas 7, materi Bahasa Indonesia, Sekolah Menengah Pertama (SMP), tentang Iklan.

Zaman modern sekarang ini, iklan bisa kalian lihat di mana-mana, termasuk di website penulis cilik ini.

Ada banyak ragam dan jenis iklan, yang dapat kita bedakan berdasarkan isi (pengumuman, perniagaan, atau iklan layanan masyarakat), tujuan (komersial atau non komersial), atau berdasarkan media yang digunakan (cetak, online, dll)

Apa yang dimaksud dengan iklan?

Pengertian Iklan adalah suatu informasi dengan format tertentu dari perorangan, lembaga/ instansi, atau organisasi/ perusahaan, berbentuk pesan unik serta menarik ditujukan untuk khalayak ramai mengenai sebuah produk atau jasa.

Berikut ini Pengertian Iklan Menurut Para Ahli, yaitu definisi iklan menurut Rhenald Kasali, Kotler, dan Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI)

Pengertian Iklan Menurut Para Ahli
Pengertian Iklan Menurut Para Ahli

Download “Pengertian Iklan” Pengertian-Iklan-Menurut-Para-Ahli.jpg – Downloaded 81 times – 23.17 KB

Tujuan iklan

Berikut ini adalah tujuan iklan, diantaranya:

  • Memberikan info tentang produk, jasa, atau pun hal lain yang ingin dipublikasi kepada target iklan (masyarakat).
  • Mempengaruhi masyarakat untuk melakukan tindakan, baik membeli, menggunakan jasa, dll

Baca:
Contoh iklan layanan masyarakat
Contoh kalimat persuasif pada Iklan
Iklan sekolah

Manfaat iklan

Jadi manfaat iklan adalah?

  • Jasa atau produk yang diiklankan akan semakin dikenal luas.
  • Penambahan konsumen baru
  • Penjualan akan meningkat
  • Keuntungan perusahaan meningkat
  • Brand awareness atau tingkat kepercayaan masyarakat akan meningkat

Ciri-ciri iklan

Berikut ini Ciri ciri iklan, diantaranya:

  • Disampaikan secara informatif dan komunikatif
  • Menggunakan kalimat persuasif untuk menarik target.
  • Menggunakan pilihan diksi yang mengena, logis, sopan, dan yang penting mudah dimengerti.
  • Berisi penjelasan produk/ jasa ataupun cara kerja suatu produk/ jasa yang ditawarkan.

Baca:
Contoh poster globalisasi
Contoh poster sekolah
Contoh Iklan Layanan Masyarakat

Nah itulah penjelasan singkat dari aku, koreksi jika aku salah. Terima kasih sudah membaca dan membagikannya.

Yuk tulis komentar kamu